Gua ini menawarkan pemandangan hutan purba dan sungai bawah tanah.
Dengan ketinggian 60 meter dan medan yang menantang, Anda dapat menjelajahi gua ini dengan didampingi dan menggunakan perlengkapan keamanan seperti helm, sepatu boots, dan headlamp.
5. Meru Betiri, Banyuwangi
Meru Betiri adalah hutan tropis yang terletak di Banyuwangi, Jawa Timur.
Di dalam hutan ini, Anda dapat menemukan beragam ekosistem mangrove, hutan rawa, dan hutan hujan dataran rendah.
Tempat ini juga menjadi habitat bagi tumbuhan langka seperti rengas, bendo, api-api, raflesia, serta berbagai satwa liar seperti bajing terbang ekor merah, kura-kura, macan tutul, dan kumbang hitam.
6. Teluk Kiluan, Lampung
Berlokasi di Lampung, Teluk Kiluan merupakan surga tersembunyi Indonesia dengan panorama yang indah.
Di teluk ini, Anda juga dapat menemukan lumba-lumba dan ikan paus.
Teluk yang satu ini akan memanjakan pengunjung dengan pemandangan indah air teluk berwarna biru dan pasir berwarna putih yang bersih.