Fenomena Awan Pelangi, Begini Fakta Ilmiahnya

  • Bagikan
Penampakan fenomena awan pelangi. (Foto: twitter @semesta_sains)

Indo1.id – Awan pelangi adalah salah satu pemandangan langit yang menakjubkan dan jarang terlihat.

Awan ini memiliki warna-warni seperti pelangi, namun tidak berbentuk lengkung melainkan menyerupai awan biasa.

Apa sebenarnya awan pelangi itu? Bagaimana proses terjadinya? Dan di mana kita bisa melihatnya?

Awan pelangi juga dikenal sebagai awan iridescent. Awan ini adalah salah satu fenomena alam yang mempesona.

Baca Juga :  Alkitab Kuno 1.500 Tahun Bantah Penyaliban Yesus, Klaim Yudas yang Disalib

Ketika kita melihat langit dan menemui awan pelangi, kita disuguhi pemandangan indah berupa warna-warni yang terang.

Diketahui, awan pelangi terbentuk karena proses optik yang melibatkan cahaya matahari dan tetesan air di dalam awan.

Menurut ahli meteorologi, awan pelangi terjadi ketika cahaya matahari mengenai tetesan air yang sangat kecil dan seragam di dalam awan tipis.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan