Komet C ini dapat dilihat dengan mata telanjang, tetapi akan lebih mudah dilihat dengan teropong atau teleskop. Waktu termudah untuk melihatnya yakni: 5 Februari ketika komet berada di bintang terang Capella di konstelasi Auriga Antara 9 Februari dan 13 Februari 2023 ketika di dekat Mars di konstelasi Taurus.
Jadi apabila langit cerah dan langit tidak terlalu diterangi oleh lampu kota atau cahaya rembulan, kita akan bisa turut menyaksikan dengan mata terlanjang moment langka ini..
Cahaya Bulan yang tampil penuh dapat mempersulit orang melihat nya. Secara ilmiah Komet C yang langka, adalah C/2022 E3 ZTF setelah Zwicky Transient Facility yang berbasis di California, pertama kali melihatnya melewati Jupiter pada Maret 2022.
Awalnya para astronom menduga itu adalah asteroid, tetapi C/2022 E3 ZTF terang saat mendekati matahari. Ini adalah perilaku komet saat mendekati matahari dan dipanaskan oleh radiasi dari bintang di Bumi.