Indo1.id – Jumat 14 April 2023, sebuah pabrik kayu lapis di Desa Bandongan, Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah terbakar habis.
Dalam video yang diambil oleh warga, api dengan cepat menjalar dan membakar seluruh isi dari pabrik kayu lapis. Kepulan asap tebal pun terlihat membumbung tinggi.
Akibat kejadian tersebut, karyawan dan warga sekitar berhamburan ke pinggir Jalan Raya Bandongan.
Kapolres Magelang Kota AKBP Yolanda Evalyn Sebayang menyatakan bahwa kebakaran terjadi pada pukul 14.00 WIB. Menurut keterangan saksi, kebakaran berasal dari kepulan asap tebal di atas ruangan oven di pabrik kayu lapis.