indo1.id – Terdapat lonjakan kendaraan yang masuk di Tol Fungsional Solo-Yogyakarta yang terletak di Kabupaten Boyolali,
Jawa Tengah, menjelang perayaan Lebaran tahun 2023. Tol Fungsional Solo-Yogyakarta ini berada di sebelah exit tol Colomadu, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.
Pada Sabtu (15/4/2023), jalan tol ini dibuka untuk para pemudik secara gratis dan memiliki panjang sekitar 6 kilometer dari exit Tol Colomadu hingga Sawit Kabupaten Boyolali Jawa Tengah, buka mulai pukul 06.00 hingga 17.00 WIB.
Baca Juga : Festival Seni Budaya Lintas Agama Pawai Ogoh-Ogoh Berlangsung Hari Ini, di Kota Semarang
Menurut Kaposyan eExit Tol Colomadu, AKP Maryadi, jumlah kendaraan yang masuk ke Tol Fungsional mengalami peningkatan yang luar biasa.