Miller kembali turun ke posisi keempat usai disalip Jorge Martin. Bagnaia terus membuntuti Binder. Sedangkan Miller yang berhasil menggeser Martin di tempat ketiga berada di belakang Bagnaia.
Meski demikian Miller berhasil kembali menempati posisi kedua usai menggeser Bagnaia di lap kedelapan. Pada lap ke-11 Aleix Espargaro berhasil merangsek ke posisi keempat menggeser Jorge Martin.
Pada lap ke-17 Bezzecchi harus mengalami kecelakaan dan tidak bisa melanjutkan balapan. Sementara Bagnaia berhasil merebut posisi kedua dari Miller.
Di lap ke-22 Bagnaia sukses menggeser Binder di posisi terdepan. Bagnaia berhasil menjaga keunggulan 0,3 detik dari Binder hingga tersisa dua lap lagi.
Binder terus berupaya menempel ketat Bagnaia namun tidak bisa mendahuluinya hingga akhirnya Pecco menang MotoGP Spanyol 2023.
1. F. BAGNAIA 39:29.085
2. B. BINDER +0.221
3. J. MILLER +1.119
4. J. MARTIN +1.942
5. A. ESPARGARO +4.760
6. L. MARINI +6.329
7. D. PEDROSA +6.371
8 A. MARQUEZ +14.952
9. T. NAKAGAMI +15.692
10. F. QUARTARARO +15.846