Ketika berkemah, kita akan tidur di atas alas yang mungkin kurang nyaman.
Menggunakan sleeping bag akan membuat tidur menjadi lebih nyaman dan hangat.
Selain itu, sleeping bag juga melindungi dari gigitan nyamuk.
5. Obat-obatan
Hal terakhir yang harus dibawa saat camping adalah obat-obatan.
Disarankan untuk membawa obat demam, diare, dan minyak aromaterapi.
Jika memiliki alergi atau penyakit tertentu, penting juga membawa obat yang biasa diminum secara rutin.
Itulah perlengkapan wajib yang harus dipersiapkan dan dibawa saat camping.
Dengan membawa perlengkapan yang lengkap, kita dapat menikmati kegiatan camping tanpa kekhawatiran.