“Terima kasih sudah memainkan “ERAGE”.
Nama saya Gosuke Nakamura selaku Producer.
Kamin ingin mengumumkan bahwa game “ERAGE” akan segera tutup server pada 5 Januari 2024 pada pukul 12:00 JST.
Untuk kalian yang sudah memainkan “ERAGE”, kami mengucapkan terima atas dukungannya. Kami meminta maaf atas pengumuman penutupan server ini yang berjalan kurang dari 1 tahun berjalan” begitu bunyi pesan dari Gosuke Nakamura selaku Produser Game.
404 GAME RE:SET menceritakan dimana Player berada memasuki dunia lain yang telah terjadi distorsi di mana mereka harus bertahan hidup dari berbagai macam musuh.
Musuh yang mereka hadapi adalah karakter gadis yang merupakan maskot dari berbagai macam game populer milik SEGA, Bandai Namco, SNK, TAITO, Capcom, dan masih banyak lagi.
Dengan adanya pengumuman penutupan server ini, game mobile tersebut baru berjalan kurang dari 1 tahun, lebih tepatnya kurang dari 9 bulan sampai awal Januari 2024 mendatang.
Menjelang penutupan server gamenya, developer akan menghadirkan cerita baru, karakter baru, dan juga event baru dalam waktu dekat ini.