Indo1 – Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah menghimbau para perantau untuk tidak mudik ke daerah itu saat Idul Fitri 1442 Hijriah untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19.
“Kepada warga masyarakat perantau agar jangan pulang ke Sumbar dahulu. Kita akan koordinasikan teknis penjagaan wilayah perbatasan nantinya,” ujarnya di Padang, Kamis (15/4/).
Ia mengatakan, jika perantau rindu akan masakan Minang seperti randang, lamang tapai dan lainnya, dirinya akan meminta kepada keluarga yang di kampung mengirimkan makanan kepada para perantau.
Namun jika ingin bertemu, dapat dilakukan melalui panggilan video atau pertemuan virtual dengan berbagai aplikasi yang ada saat ini.
Hal ini menurutnya, sebagai langkah menahan perantau pulang sebagai cara menyelamatkan para orang tua yang ada di kampung halaman. Pada tahun lalu saat lebaran Idul Adha terjadi peningkatan kasus Covid-19 saat pemerintah memperbolehkan pulang kampung.