Hari Mangrove Sedunia, Lanal Ketapang Tanam mangrove di Desa Binaan Pulau Cempedak

  • Bagikan
Hari Mangrove Sedunia, Lanal Ketapang Tanam mangrove di Desa Binaan Pulau Cempedak

2000 batang bibit pohon Mangrove ditanam secara bertahap oleh Pangkalan TNI AL Ketapang di Pulau Cempedak bersama-sama dengan masyarakat dan Forkopimda. Danlanal menyampaikan dalam pembukaannya bahwa penanaman mangrove ini sudah tentu kita ketahui bersama manfaatnya, sangat banyak antara lain mencegah Abrasi pantai dan sebagai tempat populasi ikan dan ekosistem laut lainnya, tambah Danlanal.

Baca Juga :  Pemkot Semarang Launching Badan Usaha Milik Petani (BUMP), 'Petani akan Diuntungkan'

Harapan Danlanal Ketapang yang sangat penting dan paling utama adalah bagaimana kita secara bersama-sama dapat memelihara tanaman mangrove ini sehingga dapat tumbuh dengan baik. Kepada masyarakat dan aparat terkait, pesan Danlanal adalah dengan tumbuh kembangnya pohon mangrove ini dapat kita wariskan kepada anak cucu dan keturunan kita nanti sehingga mereka nantinya dapat memperoleh dan merasakan manfaatnya.

Baca Juga :  Cadangan Bahan Baku Baterai Mobil Maluku Utara Mencukupi Hingga 73 Tahun Ke Depan.

Menutup penyampaiannya, Danlanal Ketapang mengucapkan sekali lagi terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada seluruh unsur-unsur pemerintahan, Ormas, LSM dan masyarakat serta awak media yang telah terlibat dalam membantu terlaksananya kegiatan ini baik langsung maupun tidak langsung, sehingga dapat berjalan dengan lancar dan sesuai dengan harapan.

Seluruh kegiatan yang dilaksanakan ini sejalan dengan perintah harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut yang menyatakan bahwa “Jaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi Institusi, masyarakat, bangsa dan negara.

Baca Juga :  TB Rita 103 Tenggelam, TIM SAR Lanal Ketapang Gerak Cepat Oprasi Pencarian

(Efyus /irda/@penlanalktp.)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan