Jika pemudik memiliki riwayat penyakit, pastikan juga untuk membawa obat yang biasa dikonsumsi. Sediakan juga kotak P3K dengan isi seperti plester, minyak oles, obat luka, dan lainnya sesuai kebutuhan.
Alat reparasi: Jika menggunakan kendaraan pribadi, bawa alat reparasi mobil seperti ban cadangan, dongkrak, toolkit mobil, dan pembersih kaca. Sedangkan, jika menggunakan kendaraan bermotor, siapkan juga sparepart motor cadangan atau toolkit. Hal ini berguna apabila terjadi hal yang tidak diinginkan, pengendara dapat menggantinya.
Surat Kendaraan: Pastikan membawa surat kendaraan seperti STNK dan SIM sebelum berangkat mudik, jika menggunakan kendaraan pribadi. Hal ini diperlukan untuk mengantisipasi apabila terdapat pengecekan kendaraan di tengah perjalanan.