“Bahkan, membawanya ke proses hukum. Karena gue belajar, yang paling penting menjadi politisi, kita harus punya kuping yang lebar untuk siap mendengarkan keluhan dan kritikan masyarakat,” lanjutnya.
Menurutnya, hak Bima juga harus dibela agar tidak terancam aman. Giring Ganesha juga mengatakan bahwa Lembaga Bantuan Hukum PSI siap mendukung.
“Apapun bantuan hukum yang Bima butuhkan, LBH PSI akan siap. Jadi teman-teman Lampung, tolong di-support ya,” tandasnya.
Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka, langsung menantang Giring Ganesha mendatangi Lampung langsung daripada hanya mendukung di media sosial saja.
“Samperin ke Lampung dong,” balas Gibran Rakabuming Raka sambil menyisipkan emoji tangan terkuncup.