Indo1.id – Pada musim hujan, seringkali rumah kita dihuni oleh nyamuk yang merajalela.
Hal ini terjadi karena air yang menggenang di sekitar rumah menjadi tempat berkembang biak bagi larva nyamuk, dan jumlahnya semakin meningkat saat musim hujan.
Tingginya populasi nyamuk ini meningkatkan risiko terkena penyakit aedes aegypti dan membuat penghuni rumah menjadi resah.
Untuk menghindari serangan nyamuk yang mengancam, menjaga kebersihan rumah menjadi hal yang penting.
Salah satu cara efektif adalah dengan merawat tanaman pengusir nyamuk.
Dikutip dari cnnindonesia com, berikut adalah 5 tanaman pengusir nyamuk yang cocok untuk musim hujan:
1. Basil
Menurut Eatingwell, basil adalah salah satu tanaman yang sangat tidak disukai oleh nyamuk karena memiliki aroma yang kuat dan khas.
Aroma yang kuat ini juga tidak disukai oleh kecoak dan lalat, sehingga basil cocok ditanam di rumah sebagai tanaman pengusir nyamuk.
Basil biasanya ditanam dalam pot kecil atau sedang dan ditempatkan di sekitar rumah untuk membantu mengurangi perkembangbiakan nyamuk saat musim hujan.
2. Geranium
Selain sering digunakan sebagai bahan wewangian, sabun, dan salep, geranium juga merupakan tanaman yang sangat tidak disukai oleh nyamuk karena memiliki aroma yang kuat.
Selain berfungsi sebagai pengusir nyamuk, geranium juga memiliki bunga yang indah dengan beragam warna, sehingga cocok digunakan sebagai dekorasi di sudut ruangan dalam rumah.
3. Lavender
Aroma lavender sudah tidak asing lagi bagi kita, bahkan banyak obat pengusir nyamuk yang menggunakan aroma lavender.
Tanaman ini memiliki bunga ungu yang mengandung minyak esensial pada kuncup bunganya, sehingga aroma tersebut sangat tidak disukai oleh nyamuk.
Lavender juga merupakan tanaman yang mudah tumbuh dan dapat bertahan di berbagai iklim.
Namun, perlu diperhatikan bahwa tanaman ini membutuhkan sinar matahari dan air yang cukup agar dapat tumbuh dengan baik.