Satelit Satria-1 Siap Mengorbit untuk Percepatan Digitalisasi Indonesia.

  • Bagikan
Roket Falcon 9 milik Space X. (Foto: twitter @spaceX)

Satelit ini akan menyediakan akses internet berkecepatan tinggi di 50 ribu titik layanan publik, seperti sekolah, rumah sakit, kantor pemerintah daerah, TNI, Polri, dan lain-lain.

“Dalam rangka pemerataan pembangunan terutama infrastruktur digital di pusat-pusat layanan publik di seluruh Indonesia, pemerintah akan meluncurkan Satelit Republik Indonesia yang pertama (Satria-1),” kata Mahfud MD dalam konferensi pers Peluncuran Satria-1 yang digelar secara daring melalui kanal Youtube Kominfo.

Mahfud MD juga mengajak masyarakat untuk menyaksikan peluncuran satelit Satria-1 secara langsung melalui kanal Youtube Kominfo.

Ia berharap satelit ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Indonesia, khususnya di era digital seperti saat ini.

“Peluncuran dapat disaksikan langsung melalui kanal Youtube Kominfo tanggal 19 juni 2023. Semoga satelit ini dapat menjadi sarana untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia di era digital,” ujarnya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan