Bunga ini juga dapat digunakan sebagai zat aromatik, anti-inflamasi, serta untuk relaksasi sehingga cocok untuk mengurangi tingkat stres.
Tidak hanya itu, chamomile juga sering digunakan sebagai campuran dalam sabun mandi karena cocok untuk orang dengan kulit kering atau penderita eksem.
3. Lavender
Lavender memiliki berbagai fungsi, antara lain sebagai analgesik, antidepresan, antijamur, antioksidan, dan sebagai zat aromatik.
Aroma menenangkan yang dihasilkan oleh bunga ini sangat baik dalam membantu orang yang sulit tidur atau mengalami insomnia.
Selain itu, lavender juga bisa digunakan untuk meredakan sakit kepala.
4. Hops
Bunga hops mungkin kurang populer di Indonesia, tetapi di negara lain, bunga ini sering digunakan untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan.
Bunga hops dikenal sebagai agen relaksasi dan diuretik.
Bagian pahit dari bunga ini berfungsi untuk merangsang sistem pencernaan.