Indo1.id – Ganjar Pranowo, calon presiden nomor urut 3 yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Perindo, PPP, dan Hanura telah mengumumkan rencana kampanyenya untuk Pemilu Presiden 2024.
Ganjar mengatakan bahwa ia akan memulai kampanyenya dari wilayah Indonesia Timur, yang selama ini dianggap tertinggal dalam pembangunan.
“Kampanye seperti jadwal yang sudah ada, mungkin saya akan mulai dari Timur,” tutur Ganjar kepada wartawan di Senayan Park, Jakarta Pusat, Jumat (24/11/2023).
Dalam penyampaian visi-misinya Ganjar pun manyampaikan hal-hal yang akan menjadi prioritasnya dalam pembangunan Indonesia. Antara lain :
Pendidikan sebagai Kunci Menciptakan SDM Unggul
Ganjar menekankan pentingnya pendidikan sebagai kunci untuk menciptakan sumber daya manusia (SDM) unggul di Indonesia, khususnya di wilayah Timur yang memiliki potensi besar namun belum tergali secara optimal.
Ganjar mengakui bahwa masih banyak daerah di Indonesia Timur yang kekurangan fasilitas dan sarana prasarana pendidikan yang memadai, bahkan hanya ada lima perguruan tinggi di wilayah tersebut yang terakreditasi unggul.
Untuk itu, Ganjar berjanji akan mengalokasikan anggaran besar untuk membangun infrastruktur pendidikan di Indonesia Timur, serta memberikan beasiswa bagi anak-anak miskin yang berprestasi untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi.