Amankan Pasokan Listrik Jelang Idul Adha, PLN Lakukan Pemeliharaan Gardu Induk Ciracas

  • Bagikan
Amankan Pasokan Listrik Jelang Idul Adha, PLN Lakukan Pemeliharaan Gardu Induk Ciracas

PT PLN (Persero) meningkatkan keandalan pasokan listrik Jakarta jelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, dengan melakukan pemeliharaan rutin Material Transmisi Utama (MTU).

PLN Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Barat (UIT JBB) melalui Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Gandul berhasil melakukan pemeliharaan rutin 2 tahunan pada Material Transmisi Utama (MTU) yang berada di Gas Insulated Switchgear (GIS) 150kV Ciracas, Jakarta Timur.

General Manager PLN UIT JBB, Didik Fauzi Dakhlan mengatakan, pekerjaan yang dilakukan oleh Tim Pemeliharaan dari Unit Layanan Transmisi dan Gardu Induk (ULTG) Petukangan ini bertujuan untuk memastikan kondisi peralatan dalam kondisi baik sesuai dengan standar yang berlaku.

  • Bagikan