Pengamat: Ganjar Pranowo Calon Presiden yang Mendukung Kemerdekaan Palestina

  • Bagikan
Calon Presiden 2024 Ganjar Pranowo saat kunjunganya ke di Desa Bukit Jaya Kec Musi Banyuasin Sumatera Selatan ( foto: instagram@ganjar_pranowo)

indo1.id – Pada kuartil 3 tahun 2023, Palestina menghadapi serangan dari Israel akibat konflik yang berlangsung dengan Hamas di Gaza. Indonesia, dan mayoritas negara memberi dukungan atas kemerdekaan Palestina.

Menurut pandangan Emrus Sihombing, seorang pakar komunikasi politik dari Universitas Pelita Harapan (UPH), Ganjar Pranowo adalah bakal calon presiden (bacapres) yang paling berpihak pada isu kemerdekaan Palestina.

Dalam konteks ini, Emrus menganggap Ganjar unggul dalam sikapnya dibandingkan dengan Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.

Walaupun Ganjar tidak secara langsung merespons konflik antara Hamas dan Israel yang baru-baru ini meletus, Emrus menyoroti sikapnya yang mencerminkan dukungannya melalui penolakannya terhadap kehadiran timnas Israel dalam Piala Dunia U-20 yang direncanakan digelar di Indonesia.

Baca Juga :  PKS Klaim Anies Baswedan Pilihan Capres Yang Disukai Oleh Buruh

Emrus menyatakan, “Ketegasan PDI-P dan Ganjar Pranowo sebagai kader dan calon presiden lebih tegas memberikan suatu pesan keberpihakan kepada Palestina dan mendukung kemerdekaan Palestina,” pada Rabu (11/10).

Sikap tegas ini, seperti penolakan terhadap kehadiran timnas Israel, menunjukkan komitmen Ganjar terhadap isu kemerdekaannya. Emrus melihatnya sebagai bukti ketegasan Ganjar dalam menyuarakan pandangannya, tanpa mempertimbangkan faktor elektoral.

Baca Juga :  Desakan Munaslub Partai Golkar untuk Gantikan Airlangga Hartarto, Ini Tanggapan Wakil Ketua Umum!

Penolakan Ganjar terhadap kehadiran timnas Israel dalam Piala Dunia U-20 pada bulan April lalu sempat menimbulkan sentimen negatif, dan dianggap sebagai salah satu penyebab kegagalan penyelenggaraan turnamen tersebut di Indonesia.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan