Inilah Susunan Anggota Exco PSSI Masa Bhakti 2019-2023

  • Bagikan
Para kandidat Ketua Umum PSSI mengikuti Konggres Luar Biasa (KLB) dijakarta sabtu (02/11/2019) Foto: Liputan6

Indo1.id Jakarta – PSSI telah selesai melaksanakan pemilihan Komite Eksekutif (Exco) yang digelar di Hotel Shangri-La Jakarta, Sabtu (2/11/2019). Serta memilih 12 orang yang telah berkiprah di kancah sepak bola Indonesia.

Proses pemilihan Exco PSSI dibagi menjadi dua putaran. Untuk menjadi Exco PSSI, minimal wajib memiliki suara 50 persen plus satu dari jumlah voters 86. Artinya, setiap calon harus minimal memiliki 44 suara.

Baca Juga :  BRI Liga 1 di Pastikan Kick-off 27 Agustus, Izin Dalam Proses Polri

Pada putaran pertama, delapan nama yang terpilih yakni Dirk Soplanit (62 suara), Sonhadji (58 suara), Pieter Tanuri (52 suara), Yoyok Sukawi (45 suara), Haruna Soemitro (45 suara), Juni Rahman (45 suara), Endri Erawan (44 suara), dan Hasnuryadi Sulaiman (44 suara).

Selanjutnya, pada putaran kedua dipilih lagi empat sosok. Mereka yang berhasil mendapatkan kuota ini yaitu Ahmad Riyadh (55 suara), Hasani Abdul Gani (49 suara), Vivin Cahyani (47 suara), dan Yunus Nusi (44 suara).

Baca Juga :  PSSI Akan Laporkan Ke FIFA, Insiden Keributan Di Final SEA Games 2023

Nama-nama tersebut di atas merupakan sosok-sosok baru. Sementara Yoyok Sukawi, Dirk Soplanit, Juni Rahman, Pieter Tanuri, dan Yunus Nusi sudah pernah menjabat Exco PSSI pada periode sebelumnya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan