- F054952CEF20F0CD41E9111C0F7F3DC2

Ketum Golkar : Rakyat Sejahtera, Jika Golkar Menang

  • Bagikan
Ketum Golkar Airlangga Hartanto Yakin Rakyat Sejahtera jika Golkar Menang

Indo1.id || Pemilu – Dalam sambutannya saat menghadiri Rakornis Partai Golkar Wilayah Maluku dan Maluku Utara, Airlangga Hartarto, Ketum Golkar menyerukan kadernya untuk bekerja kersan demi kemenangan partainya di Pemilu 2024.

Airlangga menyatakan, ada alasan yang visioner jika partai Golkar ingin  tetap berada di dalam pemerintahan. Yakni, membuat masyarakat Indonesia sejahtera.

“Kalau Partai Golkar memenangkan pemilu, maka tentu banyak program yang bisa dibuat Partai Golkar dan rakyat akan sejahtera,” tutur Airlangga.

Baca Juga :  Sebut Ketum Golkar 'Capres Odong-Odong' Seret Nama Organisasinya, DPP KNPI Polisikan Haris Pertama

Airlangga meyakini  kebanyakan kader Golkar sangat memahami persoalan ekonomi di Indonesia.

Sehingga program ekonomi bisa lebih optimal dalam menyejahterakan masyarakat, serta memperkuat ekonomi nasional. Apabila Golkar memenangkan Pemilu 2014

“Sekarang kita mendapatkan kesempatan kedua, dengan hilirisasi mineral, baja, contoh nikel. Nikel di tahun 2014 ekspornya US$ 1,1 miliar, nah tahun kemarin itu sudah US$ 22, itu lebih dari Rp 300 triliun. Itu menjadi salah satu hal yang konkret,” lanjutnya.

Sebagai partai pendukung pemerintah dan kepala daerah, kata dia, Golkar siap mendorong agar kekayaan mineral dapat memberikan nilai tambah untuk Indonesia.

Baca Juga :  Perjalanan Tiga Ormas Pendiri Partai Golkar 'Pendukung Ketua Umum Partai Golkar Dr. Ir. Airlangga Hartarto' Pada Munas Partai Golkar Tahun 2019.

Baru-baru ini, Pemerintah tengah menggodok kebijakan dolar wajib ditaruh di Indonesia selama minimal tiga bulan.

Airlangga mengatakan kebijakan ini membuka potensi pendapatan negara dari devisa hingga mencapai US$ 50 miliar dalam satu tahun.

“Ini sebuah angka yang luar biasa. Saya hanya ingin katakan kepada seluruh kader Partai Golkar bahwa yang ngerti begini-beginian ini hanya kader Golkar,” tutup Airlangga.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan