“Perjuangan ke depan, kita ingin luruskan jalan. Dan meluruskan jalan ini, kita berhadapan dengan sebuah kompetisi. Kompetisi gagasan, kompetisi rencana, rekam jejak,” tegas Anies dalam pidatonya.
Anies lalu kembali menyinggung lawan besar yang akan dihadapinya dalam kompetisi di 2024. Menurutnya, lawan-lawan besar itu dapat mendominasi kompetisi.
“Dan dalam kompetisi ini kita akan berhadapan dengan lawan yang memiliki sumber daya yang luar biasa besar. Lawan yang memiliki kekuatan yang sangat besar, yang bisa mendominasi,” katanya.
Meski demikian, Anies meyakini akan berhasil menghadapi Pemilu 2024. Di tengah para pendukungnya, dia menyerukan tak gentar dengan lawannya yang memiliki ukuran material besar. Anies mengajak pendukungnya agar menunjukkan kekuatan spiritual.