Rudraksha, Buah Yang Dipercaya Sebagai Tetesan Air Mata Dewa

  • Bagikan
πΌπ‘™π‘’π‘ π‘‘π‘Ÿπ‘Žπ‘ π‘– π‘π‘’π‘Žβ„Ž π‘‘π‘Žπ‘› 𝑏𝑖𝑗𝑖 π‘”π‘–π‘›π‘’π‘‘π‘Ÿπ‘–.

Meskipun demikian, beberapa penelitian awal di Indonesia telah mengkaji kandungan dan potensi manfaat buah ini untuk kesehatan manusia.

Kulit buah genitri berwarna biru, menunjukkan adanya kandungan zat antioksidan jenis antosianin. Sayangnya, kandungan antosianin di dalam buah genitri masih lebih rendah dibandingkan dengan buah lain seperti anggur, stroberi, cranberi, raspberi, bahkan maqui-beri yang berasal dari keluarga yang sama dengan buah genitri.

Baca Juga :  Alpukat Asli Boyolali, Buah Istemewa yang Lezat dan Bergizi, Ini Ciri-cirinya!

Buah genitri mengandung zat metabolit sekunder seperti flavonoid, karbohidrat, protein, tanin, pitosterol, lemak, dan alkaloid. Berdasarkan kandungan ini, genitri dipercaya memiliki manfaat untuk kesehatan.

Potensi Manfaat Buah Genitri untuk Kesehatan:

1. Meringankan diare Diare ditandai dengan buang air besar yang encer dengan frekuensi lebih dari tiga kali sehari. Banyak hal dapat mengakibatkan diare, salah satu yang cukup sering terjadi adalah infeksi bakteri Staphylococcus aureus maupun Salmonella sp. Jika tidak ditangani secara cepat, diare dapat mengakibatkan dehidrasi.

Baca Juga :  Cara Sukses Budi Daya Ulat Sutra Walau dengan Modal Pas-pasan, Ini Tipsnya!

Namun, efek ini dapat dicegah dengan mengonsumsi banyak cairan. Nah, kandungan flavonoid, alkaloid, dan tanin yang terdapat dalam buah genitri secara teori mampu menghambat pertumbuhan bakteri tersebut sehingga diare tidak bertambah parah

2. Menormalkan fungsi organ tubuh Dalam pengobatan tradisional Hindu, biji buah genitri dipercaya dapat mengontrol fungsi organ tubuh.

Baca Juga :  Tanaman Kamu Diganggu Hama? Ternyata Daun Pepaya Bisa Dijadikan Pestisida Alami!

Jus buah genitri juga diyakini dapat meredakan stres dan kecemasan, mencegah peradangan di dalam tubuh, meringankan rasa nyeri, dan menurunkan kadar gula darah. Meskipun demikian, manfaat buah genitri di atas masih perlu dikaji lebih lanjut dan belum bisa dijadikan sebagai obat alternatif pengganti resep dokter.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan