Nabila sendiri mulai membuat konten di Ome TV sejak 2020, saat dirinya masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP).
Ia sengaja membuat konsep bernyanyi sekaligus menyebarkan perdamaian.Melalui lantunan We Will Not Go Down ciptaan Michael Heart, suara merdu Nabila memuat tentara tersebut terdiam.
Kemudian sang tentara meminta lagu lainnya kepada Nabila.
Ia memilih Atouna El Toufoule yang dipopulerkan oleh Remi Bandali yang berkisah tentang tentang curahan hati seorang anak yang merasakan penderitaan di daerah konflik.
Melalui suaranya, Nabila berhasil menyentuh hati tentara tersebut yang membuat tentara itu menangis.
Kini gadis Aceh tersebut telah menjadi Idola para remaja, dan akan bersaing dengan Salma Salsabila untuk membuktikan siapa yang layak menjadi Juara di kompetisi ajang pencarian bakat Indonesian Idol 2023.*