Samsung Galaxy A14, Ponsel Murah Dengam Fitur Canggih! Cek Spek dan Harganya!

  • Bagikan
Samsung A14 5G. (Dok. GSM Arena)

Indo1.id – Samsung Galaxy A14 resmi diluncurkan ke Indonesia dengan berbagai fitur menarik. Termasuk beberapa fitur rahasia Samsung Galaxy A14 yang bikin HP baru ini terasa lebih personal.

HP Samsung Galaxy A14 ini dirancang dengan fitur-fitur yang disiapkan untuk membantu penggunanya melakukan banyak hal. Tak hanya menjadi alat komunikasi saja, smartphone saat ini sudah menjadi asisten pribadi yang siap mengoptimalkan keseharian kamu.

Baik fitur untuk memudahkan penggunaan, sampai fitur pengingat yang bisa ngalahin peran pasangan. Fitur-fitur ini juga ditawarkan HP Samsung Galaxy A14.

“Samsung ingin memberikan pengalaman yang lebih personal melalui Galaxy A14, dengan menyediakan fitur-fitur yang disiapkan untuk memudahkan para penggunanya. Di ponsel ini kamu dapat mengubah tampilan visual, mengaktifkan fitur untuk mengoptimalkan penggunaan sehari-hari, hingga mengaktifkan fitur yang dapat mendukung aktivitas rutin harian agar makin produktif, khususnya untuk  mahasiswa dan para first-jobber,” ujar Ricky Bunardi, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia.

Baca Juga :  Leica Sofort 2, Kamera Instan Hibrida dengan Desain Elegan dan Fitur Canggih

Samsung Galaxy A14 adalah salah satu smartphone terbaru dari Samsung yang menawarkan banyak fitur canggih, yang dapat membantu aktivitas sehari-hari lebih personal dan efisien.

Buat kamu yang belum mengulik apa saja fitur-fiturnya, berikut beberapa fitur rahasia Samsung Galaxy A14 yang wajib kamu gunakan untuk mengoptimalkan HP baru ini.

Samsung Galaxy A14 hadir dengan layar seluas 6,6 inci dengan resolusi FHD+ 1080 x 2408 piksel yang pasti siap menyuguhkan tampilan yang luas dan tajam untuk menikmati berbagai konten favoritmu. Seperti browsing konten di Instagram, sampai menonton film di aplikasi streaming kesukaan.

Baca Juga :  Huawei Watch GT 4 Edisi Natal, Smartwatch dengan Desain Elegan dan Fitur Canggih

Dengan layar yang cukup luas, Samsung Galaxy A14 idealnya digunakan menggunakan dua tangan. Ini juga berlaku untuk pengguna yang memiliki jari jemari yang cukup panjang sekalipun.

Ada fitur ini bernama Mode Satu Tangan, jika diaktifkan maka secara otomatis Mode Satu Tangan akan menyusutkan ukuran tampilan layar. Kamu juga dapat menggeser posisi layar yang sudah menyusut ke pojok kanan atau kiri bawah.

Hal ini akan memudahkan kamu menggapai atau mengetuk aplikasi yang ingin dibuka, baik saat digunakan di tangan kanan maupun kiri.

Baca Juga :  TCL QM8, TV Mini LED QLED 4K dengan Fitur Canggih untuk Gaming

Untuk mengaktifkan fitur ini, kamu bisa membuka Settings – Advanced features – lalu aktifkan One-handed mode (Mode Satu Tangan). Ada dua cara untuk mengaktifkan Mode Satu Tangan, menggunakan gesture atau sapuan ke bawah pada tombol Home.

Atau dengan mengetuk tombol Home dua kali. Untuk mengembalikan ke ukuran layar penuh, cukup sentuh sekali pada area kosong di samping area layar Mode Satu Tangan.

Fitur selanjutnya yang wajib kamu aktifkan agar Samsung Galaxy A14 makin personal adalah Color Pallette. Fitur ini disiapkan untuk mengubah tampilan warna pada layar Samsung Galaxy A14 mengikuti Palette yang telah disiapkan.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan