Mereka adalah generasi ketiga yang akan meneruskan usaha keluarga ini.
Juru Supit Bogem buka setiap hari kecuali Jumat. Jam praktiknya dibagi dua sesi. Pagi pukul 07.00 – 09.00 WIB.
Sedangkan sore mulai pukul 15.00-17.00 WIB. Harga untuk sunat di sini adalah Rp 750 ribu.
Juru Supit Bogem masih mempertahankan suasana tradisional dan rumah lawas yang menjadi ciri khasnya.
Budi Harjanto mengatakan bahwa hal ini bertujuan untuk membuat pasien tidak merasa takut dan nyaman saat sunat.
Juru Supit Bogem juga memiliki banyak alumni terkenal, mulai dari pangeran keraton, artis, hingga putra Presiden Joko Widodo.
Salah satu anak bernama Elang, bercerita sunat di bogem tidak merasa takut, petugas dan juru sunatnya juga asik tidak bikin tegang.
“Sunat nya tidak menakutkan, bahkan menyenangkan. Kakak-kakaknya juga ramah dan asik.” tuturnya setelah selesai sunat.
Bagi mereka yang sunat di sini, merasa bangga dan menganggap diri mereka sebagai pria Jogja tulen. Selamat Mencoba!