Dalam unggahannya tersebut, Lady Nayoan kembali memanggil Rendy Kjaernett dengan sebutan “hubby”. “Thank you hubby @rendykjaernett,” tulis Lady Nayoan, Rabu (16/8/2023).
Sayangnya dilansir dari unggahan @lambegosiip, sejumlah warganet justru menilai permasalahan rumah tangga Lady Nayoan hanyalah settingan untuk menaikkan pamor Rendy Kjaernett maupun Jeje Govinda, suami Syahnaz Sadiqah yang mencalonkan diri sebagai anggota legislatif pada Pemilu 2024 mendatang.
“Settingan ini mah,” komentar akun @ghania**.
“Gimmick cetar membahana,” sahut akun @eko_agustian**.
“Wkwkwk settingan LAN yak,” timpal akun @nhabibah**.
“Kelihatan gimik + pansos sih ini,” terka akun @joan_patri***.