Kanada Larang Aplikasi WeChat dan Kaspersky Diinstal ke HP Pemerintah? Ternyata Begini Alasannya

  • Bagikan
Ilustrasi aplikasi WeChat yang dilarang di instal oleh pemerintah Kanada (foto: deposite)

Indo1.id – Kanada melarang aplikasi pesan asal China, WeChat, dan software antivirus asal Rusia, Kaspersky, diinstal di perangkat milik pemerintah, pada Selasa, (31/10/2023) waktu setempat.

Kedua layanan ini diblokir dari perangkat milik pemerintah, karena dinilai berisiko terhadap privasi dan keamanan.

Menurut Kepala Informasi Kanada, WeChat dan Kaspersky memiliki tingkat risiko privasi dan keamanan yang tidak bisa ditoleransi.

Baca Juga :  Sejarah Brand LV: Dari Koper Hingga Rumah Mode Mewah

Kendati begitu, ia memastikan bahwa data pemerintah Kanada tidak dibobol.

Menyusul pernyataan tersebut, pemerintah memblokir WeChat dan Kaspersky, lewat pernyataan Dewan Keuangan Kanada yang berwenang mengawasi administrasi publik.

Meski data pemerintah diklaim tidak dibobol, pelarangan ini dilakukan untuk memastikan jaringan dan data pemerintah tetap aman dan terlindungi.

Selain itu, Dewan Keuangan juga menilai bahwa metode pengumpulan data kedua aplikasi itu memberikan akses yang cukup banyak ke konten perangkat, sehingga risikonya begitu nyata.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan