Mitos, Manfaat, dan Ciri-Ciri Kayu Damar, Pohon Asli Indonesia yang Menghasilkan Resin Beraroma Harum

  • Bagikan
Genus Agathis, sering disebut pohon damar, atau dalam bahasa Maori disebut kauri, adalah genus dari 21 spesies pohon yang selalu berdaun sepanjang tahun dari famili konifer purba Araucariaceae.(Foto: Wikipedia)

Indo1.id – Kayu damar adalah sebutan untuk pohon dari genus Agathis yang tergolong dalam tumbuhan runjung (Gymnospermae).

Pohon ini merupakan tumbuhan asli Indonesia yang menyebar di Maluku, Sulawesi, hingga Filipina. Pohon ini memiliki nama ilmiah Agathis dammara (Lamb.) Rich.

Pohon damar dikenal sebagai penghasil resin atau getah yang diolah menjadi kopal.

Baca Juga :  Mitos dan Filosofi Pohon Beringin: Antara Keajaiban Gaib dan Kedalaman Filosofi

Resin ini memiliki aroma harum seperti melati dan banyak dimanfaatkan untuk berbagai keperluan.

Selain itu, pohon damar juga memiliki kayu yang berwarna putih dan tajuk yang tinggi dan rindang.

Mitos Kayu Damar

Pohon damar memiliki mitos yang berkaitan dengan asal-usul Desa Trunyan di Kintamani, Bali.

Konon, dahulu ada seorang putra Raja Surakarta yang mencium bau harum dari arah timur. Dia pun meminta izin kepada ayahnya untuk mencari sumber bau itu.

Baca Juga :  Keris Knaud: Keajaiban Sebuah Senjata Keris Bersejarah

Dia berangkat bersama tiga saudaranya menuju arah timur hingga sampai di Bali. Di sana, mereka terpisah karena berbagai alasan. Si putra tertua melanjutkan perjalanan hingga menemukan pohon damar di tepi Danau Batur.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan