- F054952CEF20F0CD41E9111C0F7F3DC2

Didepan Pengurus DPP KNPI, Kemendikbud Harapkan Pemuda Miliki Multitalenta dan Multiskill

  • Bagikan
Didepan Pengurus DPP KNPI, Kemendikbud Harapkan Pemuda Miliki Multitalenta dan Multiskill

indo1.id – Indonesia Emas 2045 yang dicita-citakan harus dibarengi oleh kemampuan pemuda dalam menghadapi perubahan dunia.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Pusat Penguatan Karakter Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas), Herdarman kepada ratusan pengurus Dewan Pengurus Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) di Hotel Sentral, Cawang, Jakarta, Jum’at (1/7/2022).

“KNPI harus siap menghadapi situasi. Pandemi covid 19 mendorong terjadinya yang menyebabkan banyak perubahan dalam dunia,” ujar Hendarman dalam acara Pengukuhan dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) pengurus DPP KNPI periode 2021-2024 dibawah kepemimpinan Ketua Umum Dr. Ilyas Indra ini.

Menurutnya, dalam dunia yang menghadapi ketidakpastian, sangat diharapkan kemampuan pemuda untuk terus membangun pendidikan.

Baca Juga :  Peringati Hari Pers Nasional Wakapolres Kendal Serukan Ke Jurnalis Tangkal Berita Hoax

“Misalnya pemuda diharapkan untuk ikut serta terlibat dalam sistem pendidikan yang sudah banyak berubah dan bergeser ke arah digital,” tambahnya.

Hendarman menceritakan pandemi telah menyebabkan sistem pendidikan melakukan perubahan yaitu melaksanakan pembelajaran jarak jauh. Instutusi pendidikan kesulitan mendapatkan pendanaan karena orang tidak suka pembelajaran jarak jauh.

“Untuk itu, sangat diharapkan peran pemuda. Kita harus multitalenta dan multi skills yang dapat dicontohkan oleh KNPI,” jelasnya.

Baca Juga :  AP2LI Bertemu Sekretaris Kemenpora, Bahas Kerjasama Kompetisi Wirausaha Pemula di Bidang Penjualan Langsung

Ia berharap pemuda bisa memiliki kemampuan memecahkan masalah, kognitif dan sosial akan menjadi semakin penting dan Kebutuhan keterampilan fisik akan semakin berkurang.

“KNPI harus menjadi contoh. Keterampilan IT harus menjadi fokus,” pungkasnya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan