Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo Dukung Produk UMKM Jateng Mendunia.

  • Bagikan
πΊπ‘’π‘π‘’π‘Ÿπ‘›π‘’π‘Ÿ π½π‘Žπ‘€π‘Ž π‘‡π‘’π‘›π‘”π‘Žβ„Ž πΊπ‘Žπ‘›π‘—π‘Ÿ π‘ƒπ‘Ÿπ‘Žπ‘›π‘œπ‘€π‘œ π·π‘’π‘˜π‘’π‘›π‘” π‘ƒπ‘Ÿπ‘œπ‘‘π‘’π‘˜ π‘ˆπ‘€πΎπ‘€ π½π‘Žπ‘‘π‘’π‘›π‘” π‘€π‘’π‘›π‘‘π‘’π‘›π‘–π‘Ž. (πΉπ‘œπ‘‘π‘œ πΌπ‘›π‘ π‘‘π‘Žπ‘”π‘Ÿπ‘Žπ‘š @πΌπ‘›π‘“π‘œβ„Žπ‘Žπ‘Ÿπ‘–π‘Žπ‘›π‘”π‘Žπ‘›π‘—π‘Žπ‘Ÿ)

Indo1.id – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, memberikan dukungan penuh untuk memajukan produk-produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Jawa Tengah hingga ke pasar global.

Melalui kolaborasi dengan Bank Indonesia (BI), Pemprov Jateng menggelar ajang UMKM Gayeng 2023 dengan tema “go GReen, sustAiNable, Digital, dan Export” (go GRANDE) yang berlangsung di Tentrem Mall, Kota Semarang dari 11 hingga 15 April 2023.

Baca Juga :  Sowan ke PonpesΒ KHASΒ KempekΒ Cirebon, Ganjar Pranowo Didoakan Jadi Pemimpin Masa Depan.

Dalam acara tersebut, Ganjar memperkenalkan berbagai produk UMKM dari kategori agro komoditi, kerajinan, furnitur, dekorasi rumahan, fesyen, hingga makanan dan minuman.

Produk-produk tersebut berasal dari eks karesidenan Semarang, karesidenan Pati, eks karesidenan Kedu, eks karesidenan Surakarta, dan eks karesidenan Surakarta. Selain itu, ada juga beberapa produk dari Singapura dan India yang dipamerkan.

Baca Juga :  SMRC: Ganjar Pranowo Lebih Peduli Rakyat Dibanding Prabowo Dan Anies

Tidak hanya sebagai ajang pameran produk, UMKM Gayeng 2023 juga dilengkapi dengan berbagai kegiatan bermanfaat bagi para pelaku UMKM. Mulai dari capacity building UMKM, edukasi dan sosialisasi, business matching pembiayaan, hingga penjualan dan ekspor.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan