- F054952CEF20F0CD41E9111C0F7F3DC2

Keluarga Besar Paguyuban Eyang Karmidi Adakan Halal Bihalal Jalin Silahturahmi Di Hari Nan Fitri

  • Bagikan
Keluarga Besar Eyang Karmidi Adakan Halal Bihalal dan Agenda Tri Wulan, Minggu (30/4/2023) doc.foto Sekti Indo1.id

Indo1.id – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah, Keluarga besar Eyang Karmidi Adakan Halal Bihalal sekaligus dimulainya agenda rutin tiga bulanan yaitu (Arisan Keluarga Paguyuban Eyang Karmidi), Minggu (30/4/2023).

Dengan mengusung Tema “Jalin Harmoni Di Hari Yang Fitri”, acara Halal Bihalal ini dihadiri oleh semua keturunan eyang Karmidi (Bani Karmidi) bertempat di rumah Hendy Hadyian Jl. kedongrombong Kec.Kaliwungu Kab.Kendal Jawa Tengah.

Suami dari Nuke Maya Shapira anak keempat dari Almarhumah Sri Rahayu Ningsih, kalau di urut dari silsilah berarti anak ke dua dari eyang karmidi.

Perlu diketahui sedikit mengenai silsilah Bani karmidi sendiri seperti yang tersebut dibawah ini, Eyang Karmidi menikah dengan Eyang Sukarmi dan mempunyai keturunan empat orang putra dan tiga orang putri.

Baca Juga :  Kalstema 'Keluarga Besar Alumni SMK 5' Berikan Donasi Pada Korban Pembacokan.

Adapun urutannya sebagai berikut

Anak pertama bernama Kustiyowati

Anak kedua bernama Sri Rahayu Ningsih (Alm)

Anak ketiga bernama Ahmad Dono Triyono (Alm)

Anak keempat bernama Dono Lukito (Alm)

Anak kelima bernama Siswo Jatmiko (Siswanto).

Anak keenam bernama Widi Astono.

Anak ketujuh bernama Ambar Astuti.

Para Srikandi Paguyuban Eyang Karmidi saat foto bersama usai acara Halal Bihalal, Minggu (30/4/2023) doc.foto Sekti Indo1.id

Hendy Hadyian selaku tuan rumah dalam sambutannya mengucapkan, banyak terima kasih atas kehadiran saudara semuanya “mohon maaf apabila penyediaan tempat maupun hidangan jika nantinya kurang berkenan di hati sedulur semuanya nggeh, kami selaku tuan rumah mengucapkan mohon maaf yang sebesar-besarnya” tutur Hendy.

Baca Juga :  1001 Pendaki Tanam Pohon Via Mawar Camp Area Gunung Ungaran.

Hendy juga menerangkan, bahwa moment Halal Bihalal seperti ini bagus sekali dan hanya bisa didapatkan ketika setelah merayakan hari raya “momentum yang tepat untuk berkumpul keluarga, sanak saudara untuk bermaaf-maafan” ucapnya.

Lebih lanjut ia juga mengharapkan agar acara semacam ini harus selalu diadakan untuk mempererat tali silahturahmi dan saling mengenal keluarga satu dengan yang lainnya “agar saudara yang jauh bisa datang, dan bisa bertatap muka setelah sekian lama tidak bersua serta lebih merekatkan lagi tali persaudaraan” pungkas Hendy.

Hal yang sama di berikan kepada Widi Astono selaku sesepuh Paguyuban Eyang Karmidi, ia berpesan kepada seluruh keluarga besar agar saling menghormati dan menghargai serta saling tolong menolong sesama saudara “jangan sombong, jangan adigung adiguno dan jangan jadi Kyai Jarkoni iso ngajari gak iso nglakoni (Bisa mengajarkan tidak bisa melaksanakan) ” jelas sesepuh paguyuban.

Baca Juga :  IOT (Ikatan Oku Timur) Adakan Halal Bi Halal Sebiduk Sehaluan Di Kabupaten Semarang

Nampak hadir juga saudara dari jauh, keluarga Dedy Erick Setyawan yang kebetulan tinggal di Caruban, Kabupaten Madiun, Jawa Timur beserta istri dan tiga anaknya.

Acara dilanjutkan makan-makan disusul dengan halal bihalal, tradisi sungkeman di mulai dari yang tertua dan foto bersama keluarga besar paguyuban Eyang Karmidi serta pembagian ampao bagi anak-anak, menambah suasana acara ini makin meriah .

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan