Ganjar Pranowo Resmikan Rumah Aspirasi Relawan Pemenangan Pilpres 2024!

  • Bagikan
Ganjar Pranowo bersama pendukungnya saat peresmian Rumah Aspirasi Pemenangan Pilpres 2024. (Foto: twitter @GP24)

Indo1.id – Bakal calon presiden Ganjar Pranowo dari PDI Perjuangan meresmikan Rumah Aspirasi Relawan Pemenangan Pilpres 2024 di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (1/6/2023).

Rumah aspirasi ini merupakan tempat berkumpul dan berdiskusi bagi para relawan yang mendukung Ganjar di Pilpres 2024.

Ganjar didampingi oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Ketum PPP Muhamad Mardiono, dan Sekjen Hanura Kodrat Shah. Ketiga partai tersebut telah mengusung Ganjar sebagai bakal capres di Pilpres 2024. Selain itu, hadir pula Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres PDIP Ahmad Basarah dan Ketua Bunda Merah Putih Adriana Angela Brigita.

Baca Juga :  Ganjar Pranowo Beri Nilai Jeblok Penegakan Hukum Era Jokowi Imbas Kasus MK

Dalam sambutannya, Ganjar mengucapkan terima kasih kepada para relawan yang telah bekerja keras untuk memenangkan dirinya di Pilpres 2024.

Ia berharap rumah aspirasi ini dapat menjadi wadah untuk menyampaikan suara rakyat dan merumuskan program-program yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

“Saya harap betul muncul pemikiran-pemikiran cerdas, muncul strategi dan taktik yang hebat, muncul diksi-diksi yang baik tidak membully, tidak hoaks, tidak menyerang individu, tidak SARA tidak memecah belah dan saya yakin ruangan ini lah yang bisa mendesain ini semua,” kata Ganjar.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan