Sejarah Nama Bluetooth, Terinspirasi dari Raja Viking yang Menyatukan Suku

  • Bagikan
Ilustrasi tokoh Harald Bluetooth beserta logo Bluetooth. (Foto: TheCollector)

Indo1.id – Bluetooth adalah teknologi nirkabel yang memungkinkan pengiriman data dan suara antara perangkat-perangkat yang berbeda, seperti telepon genggam, komputer, dan speaker.

Nama Bluetooth sendiri ternyata memiliki kisah menarik di baliknya, yang berkaitan dengan sejarah Skandinavia dan raja Viking yang terkenal.

Nama Bluetooth berasal dari nama raja Denmark dan Norwegia pada abad ke-10, yaitu Harald Blatand atau Harald Bluetooth dalam bahasa Inggris.

Baca Juga :  Google Maps Terus Melangkah Maju dengan Lima Fitur Inovatif Terbaru

Ia dikenal sebagai raja yang berhasil menyatukan suku-suku yang sebelumnya bermusuhan di wilayah Skandinavia, termasuk suku dari Swedia dan Finlandia.

Harald Bluetooth juga dikenal sebagai raja yang memperkenalkan agama Kristen di wilayah kekuasaannya, meskipun ia sendiri masih memeluk agama Norse kuno.

Ia juga membangun beberapa monumen batu runik yang menjadi saksi sejarahnya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan