indo1.id – Panglima TNI jenderal Andika Perkasa bersama istri Ny Hetty Andika Perkasa dan rombongan bertolak dari bandara internasional Soekarno – Hatta Cengkareng Jakarta menuju provinsi Bali.
Kedatangan Beliau untuk memastikan dan memantau kesiapan seluruh anggotanya dalam menyambut KTT G 20 yang akan di selenggarakan di provinsi Bali.
Beliau juga meninjau kesiapan seluruh lokasi yang akan di pergunakan untuk KTT G 20. Lokasi yang di tinjau mangrove Tahuna dan Garuda Wisnu kencana ( GWK ). Setibanya di bandara internasional I Gusti Ngurah Rai Bali pada Jumat kemarin panglima TNI beserta rombongan di sambut oleh pangkogabwihan II , pangdam IX Udayana , Kejati Bali , wakapolda Bali , Danrem 163 Wira Satya , Danlanal I Gusti Ngurah Rai beserta ibu , dan juga hadir menyambut Danlanal Denpasar beserta ibu.