- F054952CEF20F0CD41E9111C0F7F3DC2

Arsenal Kembali ke Puncak Klasemen Usai kalahkan Aston Villa

  • Bagikan
Arsenal Kembali ke Puncak Klasemen Usai kalahkan Aston Villa

Indo1.id || Arsenal mengamankan tiga poin setelah kalahkan Aston Villa dalam lanjutan Liga Primer Inggris 2022/2023.
The Gunners Arsenal menang dramatis 4-2 di Villa Park, Birmingham, Sabtu (18/2/2023) malam WIB.

Arsenal kembali mempimpin klasemen dengan 54 poin, menggeser Manchester City yang turun ke peringkat 2 dengan 51 angka. Ini akan menjadi tekanan bagi Man City yang akan dijamu Nottingham Forrest, Sabtu pukul 10.00 WIB.

Tampil di hadapan pendukungnya sendiri, Aston Villa langsung tancap gas sejak awal permainan
Hasilnya,Ollie Watkins sukses menjebol gawang Arsenal saat pertandingan baru berjalan lima menit.

Baca Juga :  Kylian Mbappe Cedera, Absen Hadapi Bayern Munchen

Di menit ke-11, The Gunners Arsenal nyaris menyamakan kedudukan.
Namun hanya empat menit berselang saja, Arsenal akhirnya sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat tendangan keras Bukayo Saka

Setelah itu, pertandingan berjalan cukup ketat karena kedua kesebelasan saling jual beli serangan. Sampai akhirnya, Aston Villa berhasil kembali unggul menjadi 2-1 atas Arsenal di menit ke-31 setelah tendangan Philippe Coutinho tak mampu dihadang oleh Aaron Ramsdale.

Arsenal mencoba untuk menyamakan kedudukan sebelum jeda turun minum.Namun mereka cukup kesulitan untuk menembus lini pertahanan The Villa , Pada akhirnya, tim tuan rumah mampu unggul sementara dengan skor 2-1.

Baca Juga :  Manchester United Raih Piala Carabao Cup 2023 !

Memasuki babak kedua, giliran Arsenal yang langsung tancap gas. Tim besutan Mikel Arteta itu mendapatkan peluang di menit ke-56 melalui sundulan Eddie Nketiah yang sayangnya masih melambung ke atas mistar gawang Aston Villa

Hingga akhirnya, The Gunners sukses menyamakan kedudukan menjadi 2-2 di menit ke-61. Tendanan Oleksandr Zinchenko tak mampu dibendung oleh kiper Aston Villa, Emiliano Martinez.

Arsenal terus menggempur lini pertahanan Aston Villa. Martin Odegaard berhasil menciptakan peluang emas di menit ke-76 tapi sayangnya bola masih melenceng tipis ke sisi kanan gawang Martinez.

Aston Villa bukan tanpa ancaman. Pasukan Unai Emery mendapat peluang di menit ke-82 lewat Leon Bailey. Tapi tendangan kerasnya itu masih bisa ditepis oleh Ramsdale.

Baca Juga :  Dramatis, Arsenal Libas Aston Villa 2-4 !

Di menit tambahan Secara mengejutkan, Arsenal berhasil unggul atas Aston Villa setelah bola yang ditendang Jorginho membentur mistar gawang lalu mengenai kepala Martinez yang membuat bola masuk ke gawang. Petaka kembali didapat Aston Villa di menit ke 90+8.

Sebab, saat situasi sepak pojok, Martinez maju ke kotak penalti Arsenal. Namun bola berhasil didapat tim tamu sehingga membuat Gabriel Martinelli menjebol gawang yang sudah ditinggalkan Martinez. Hasilnya, Arsenal menang dengan skor 4-2.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan