- F054952CEF20F0CD41E9111C0F7F3DC2

Menag Luncurkan Ekspor Pangan Siap Saji Jemaah Haji ke Arab.

  • Bagikan
π΅π‘Žπ‘Ÿπ‘’! π‘€π‘’π‘›π‘Žπ‘” πΏπ‘’π‘›π‘π‘’π‘Ÿπ‘˜π‘Žπ‘› πΈπ‘˜π‘ π‘π‘œπ‘Ÿ π‘ƒπ‘Žπ‘›π‘”π‘Žπ‘› π‘†π‘–π‘Žπ‘ π‘†π‘Žπ‘—π‘– π½π‘’π‘šπ‘Žπ‘Žβ„Ž π»π‘Žπ‘—π‘– π‘˜π‘’ π΄π‘Ÿπ‘Žπ‘. (πΉπ‘œπ‘‘π‘œ πΌπ‘›π‘ π‘‘π‘Žπ‘”π‘Ÿπ‘Žπ‘š @π‘…π‘¦π‘’π‘’π‘›π‘–π‘šπ‘’_π‘ π‘Žπ‘˜π‘Žπ‘šπ‘–π‘β„Žπ‘–)

Indo1.id – Untuk kali pertama, pemerintah Indonesia mengirimkan pangan siap saji yang dapat dikonsumsi jemaah haji Indonesia 1444H/2023M ke Arab Saudi.

Langkah ini diambil untuk memacu perekonomian dalam negeri karena selama ini pasokan pangan jemaah haji Indonesia di Tanah Suci berasal dari negara lain.

Menag turut serta dalam peluncuran ekspor yang dilakukan PT Halalan Thayyiban Indonesia Tbk (HATI) ke Arab Saudi.

Acara pelepasan satu kemasan pangan siap saji ini diadakan di Showroom MakanKu Jalan A. Yani No.224, Gumpang Lor, Pabelan, Kartasura.

PT Halalan Thayyiban Indonesia Tbk telah menerima pesanan pembelian (PO) dari Mutowifs Pilgrims for South East Asian Countries Company (MPSEA) untuk memenuhi kebutuhan pangan jemaah haji Indonesia. Perusahaan ini telah menerima pesanan sebanyak 1.275.000 sajian pangan siap saji.

Baca Juga :  Jonathan Ayah David Korban Penganiayaan, Menolak Damai.

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menyatakan bahwa dalam penyelenggaraan ibadah haji, Indonesia setidaknya mengeluarkan biaya total Rp 18 triliun yang selama ini dikeluarkan di Arab Saudi.

“Saya rasa PT Halalan Thayyiban Indonesia telah memulai upaya untuk memulangkan sebagian dari dana haji yang selama ini keluar dari Indonesia. Saya harap hal ini akan semakin berkembang dan diikuti oleh pengusaha lain sehingga dana yang pulang ke Indonesia bisa lebih besar,” ujar Gus Men, panggilan akrab Menag pada Jumat (14/4/2023).

Baca Juga :  Pelaku Penembakan di Gedung MUI Mengaku Sebagai Nabi

Menag Yaqut menyatakan bahwa pemerintah mendukung apa yang dilakukan oleh PT Halalan Thayyiban Indonesia dalam meluncurkan ekspor perdana pangan siap saji ke Arab Saudi.

“Ini merupakan terobosan yang penting, mengingat selama ini pasokan pangan jemaah haji Indonesia berasal dari Arab Saudi dan ini harus kita dukung,” kata Menag.

Dia menambahkan bahwa upaya PT Halalan Thayyiban Indonesia sangat baik dalam mempromosikan produk pangan siap saji Indonesia di Arab Saudi. “Yang paling penting adalah menciptakan ekosistem perekonomian yang melibatkan peternak, petani, UMKM, dan masyarakat secara luas,” lanjutnya.

Baca Juga :  Presiden Joko Widodo Menanam Benih Jagung Bersama Petani Di Lumbung Pangan Food Estate.

Dalam acara tersebut, hadir Komisaris Utama PT Halalan Thayyiban Indonesia Puspo Wardoyo, Rais Aam PBNU KH Miftachul Akhyar, Sekjen PBNU Syafullah Yusuf, Ketua Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Fadlun Imansyah, Kepala Baznas Noor Achmad.

PT Halalan Thayyiban Indonesia, Tbk (HATI) adalah perusahaan yang bergerak di bidang pangan siap saji dan mampu bertahan hingga 1 tahun pada suhu ruangan tanpa bahan pengawet yang dikenal dengan merek “MakanKu”. Halalan Th

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan