Namun di tengah proses perceraian, Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett memutuskan rujuk.
Lady Nayoan mau menerima sang pesinetron lagi usai mengalami kecelakaan tunggal yang membuatnya luka parah.
“Memang titik baliknya kecelakaan itu.
Bisa dibilang titik yang meyakinkan lagi bahwa, ‘Oh, emang Tuhan maunya begitu’,” paparnya.
Hanya saja, Lady Nayoan belum mencabut gugatan cerai terhadap Rendy Kjaernett.
Ia memilih membiarkan perkara diputus damai oleh hakim.
“Keputusannya bukan cabut gugatan, tapi mediasi. Jadi nanti sidangnya pembacaan putusan hasil dari mediasi, ya berdamai,” terang Lady Nayoan.