“Ya duduk bareng sama bapaknya anak itu aja. Masak sama gue?,” ucap Denny Sumargo.
Bila memang DJ Verny Hasan ingin proses hukum dihentikan, Denny Sumargo tegas meminta perempuan 34 tahun itu untuk berhenti mengusiknya perihal masalah tes DNA.
“Mending masalah sama gue lo tutup aja, cari bapak sama anaknya,” imbuh Denny Sumargo.
DJ Verny Hasan baru-baru ini kembali mengungkit masalah tes DNA anak yang ia yakini sebagai hasil hubungan di luar nikah dengan Denny Sumargo.
Lewat Instagram, Verny meminta Denny enjalani tes DNA sekali lagi untuk membuktikan status anaknya.
Tindakan Verny Hasan direspons Denny Sumargo dengan laporan polisi ke Polda Metro Jaya pada 22 Agustus 2023 atas tuduhan pencemaran nama baik.
Ia keberatan dengan cara Verny Hasan mengungkit masa masa lalu yang sempat membuat hidupnya berantakan, dengan ngoceh di media massa.