Sambil tertawa, Krisna menjawab komentar tersebut dengan video tiktok dan mengatakan.
“Lo salah orang, bukan gue, jadi itu Bapak Polisi Krisna Murti. Jadi lo tanya ke dia bukan gue. Jadi buat yang lain juga nih enggak usah ngetag gue, karena gue engga terlibat sama sekali dalam kasus ini, perbedaannya adalah yang satu Krisna Murti pakai “R”, yang satu Mukti pakai “K”, ” jelasnya.
Berkat komentar balasan Krisna akan komentar netizen di akun tiktoknya, banyak sekali netizen yang tertawa akan reaksi kocak Krisna. Klarifikasi Krisna ini diketahui kini sudah ditonton oleh 2,8 juta penonton dan memiliki lebih dari 15 ribu komentar.
“Ngakak Ya Allah..,” ujar salah satu pengguna tiktok.
Akun @aiting13 menuliskan “Napa punya nama yang bisa semirip itu sih pak, kan kita netizen jadi salah sasaran,” tulisnya.