Indo1.id – Lady Veronica Nayoan belum lama ini membongkar dugaan perselingkuhan suaminya, Rendy Kjaernett, dengan artis Syahnaz Sadiqah.
Ia membuka dugaan perselingkuhan keduanya tersebut di media sosial Instagram disertai bukti-bukti yang dimiliki. Menurut dia, Rendy dan adik Raffi Ahmad itu menjalin hubungan istimewa sejak Juli 2022.
Setelah mengungkap masalah itu ke publik, Lady Nayoan mengaku siap menceraikan Rendy. Keinginan Lady bercerai itu disampaikan kepada dr Richard Lee.
“Dia pengin pisah. Dia pengin speak up dan dia butuh media untuk speak up dan dia mempercayai aku,” ujar Richard Lee, seperti dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Kamis (22/6/2023).
Sebelum mengungkap dugaan perselingkuhan suaminya di Instagram, Lady ternyata menemui dr Richard. Menurut Richard, Lady menemui dirinya untuk meminta bantuan.