indo1.id – Seekor sapi kurban menjadi stres dan kabur hingga masuk keruas jalan Tol Ancol Barat KM 21.800.B, Jakarta Utara.
Diketahui, Sapi tersebut rencananya akan disembelih panitia kurban di Masjid Jami Nurudin, Jl.Gedung Panjang, Tambora, Jakarta Barat.
Kasat Patroli Jalan Raya Polda Metro Jaya yang sedang bertugas Kompol Sutikno mengatakan, berdasarkan keterangan panitia kurban masjid Jami Nurudin, sapi mengalami stres saat akan disembelih.
Selanjutnya, sapi itu berlari meninggalkan tempat pemotongan hewan kurban itu.
“waktu mau dilakukan penyembelihan di Masjid Jami’Nurudin mengalami stres dan memberontak lalu lari kabur meninggalkan lokasi penyembelihan,” jelas Sutikno, Kamis (29/6/2023).
Ia menjelaskan peristiwa kaburnya sapi itu terjadi sekitra pukul 09.30 Wib. Sapi tersebut awalnya masuk melalui jalan tol melalui off ramp Gedung Panjang 2 Km.22.200 A, hingga akhirnya berhasil diamankan oleh petugas di Tol Ancol Barat KM 21.800.B.