Indo1.id – Pemerintah Telah menghapus sekitar 40 ribu link penjualan pakaian bekas impor di platform e-commerce pada akhir bulan Maret 2023.
“Saat ini kurang lebih 40 ribuan link sudah di-takedown.”
“Ke depannya, teman-teman dari e-commerce dan social commerce akan melakukan pemantauan,” ungkap Plt Dirjen Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kemendag, Moga Simatupang, dalam jumpa pers pada Kamis (6/4/2023).
Menurut Kepala Bidang Logistik IDEA (Indonesian E-Commerce Association), Even Alex Chandra, puluhan ribu link tersebut berasal dari seluruh platform e-commerce anggota IDEA, termasuk Shopee, Lazada, Tokopedia, Blibli, TikTok dan Meta.