Sandiaga Uno dan Ganjar Pranowo Bertemu di Arab Saudi, Salam-salaman dan Berfoto Bersama

  • Bagikan
Sandiaga Uno saat bertemu Ganjar Pranowo. (Foto: instagram @sandiuno)

Sandiaga memuji destinasi-destinasi wisata di Jawa Tengah, terutama desa wisatanya yang terus berkembang.

“You have to visit (Indonesia), it is so beautiful. Especially Central Java, the destinations are very nice, especially the village tourism,” ujar Sandiaga.

Setelah itu, Sandiaga, Ganjar, dan pejabat Arab Saudi tersebut berfoto bersama. Dalam foto yang diunggah oleh Sandiaga, tampak mereka tersenyum dan saling berpelukan.

Baca Juga :  Pastikan Namamu Masuk Daftar Pemilih Tetap (DPT), Ini cara Cek Online

Sandiaga mengatakan bahwa pertemuan tersebut menunjukkan semangat persatuan dan toleransi di tengah perbedaan politik.

Ia mengaku bersyukur bisa bersilaturahmi dengan Ganjar di tanah suci.

“Alhamdulillah kita bisa bersilaturahmi dengan saudara-saudara kita dari berbagai latar belakang di tanah suci. Ini menunjukkan bahwa kita tetap satu bangsa meskipun punya pilihan politik yang berbeda,” tulis Sandiaga dalam caption fotonya.

Baca Juga :  Ketum PSSI Erick Thohir Akui Bangga dengan Timnas Indonesia: Apapun Itu Hasilnya!

Sandiaga dan Ganjar adalah dua tokoh Indonesia yang mendapat undangan langsung dari Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud untuk melaksanakan ibadah haji secara gratis.

Selain mereka, ada juga Anies Baswedan, Puan Maharani, Nasaruddin Umar, Arif Purnama Oktora, dan 44 orang lainnya yang menjadi tamu kerajaan Arab Saudi.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan